Rekrutmen Terbuka Data Analyst 2025 (Open)

Bentang Kalimantan Tangguh (BKT) sedang mencari kandidat untuk posisi Data Analyst 

Berikut adalah rincian tugas dan tanggung jawab:

DATA ANALYST 

TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB

  • Mengolah dan menganalisis data spasial maupun non-spasial menggunakan perangkat lunak analisis data dan GIS untuk mendukung perencanaan, implementasi, pemantauan, dan pelaporan program;
  • Mengawasi proses pengumpulan data dari berbagai sumber (internal maupun eksternal), serta memastikan kualitas, keakuratan, dan konsistensi data yang digunakan dalam analisis dan pelaporan;
  • Berkolaborasi dengan divisi Monitoring dan Evaluasi, serta Spesialis dalam pengumpulan, pengolahan, analisis, dan interpretasi data;
  • Berkontribusi dalam merekomendasikan metodologi dan kajian berbasis data kepada tim teknis untuk mendukung perencanaan, implementasi, pemantauan, dan pelaporan program;
  • Mengembangkan kerangka pengumpulan, pengolahan, dan analisis data;
  • Berkontribusi dan mendukung lembaga dalam membangun, mengembangkan, mengelola, dan memelihara basis data, serta perangkat visualisasi data;
  • Berkontribusi dan mendukung lembaga dalam kegiatan memproduksi dokumen-dokumen teknis, termasuk proposal, laporan, karya ilmiah, dan lain-lain;
  • Memantau perkembangan teknologi analisis data terbaru dan memastikan adaptasi perangkat serta metode yang relevan untuk peningkatan efisiensi.

Siapa BKT

BKT merupakan organisasi yang mengembangkan dan mengoperasikan proyek berintegritas tinggi untuk mengatasi krisis iklim kompleks yang berkontribusi pada konservasi hutan hujan tropis dan mata pencaharian berkelanjutan di tingkat lokal. Filosofi kami sederhana: Perubahan kecil untuk dampak besar. Itu yang bisa kita sumbangkan. Kami percaya setiap perubahan kecil itu penting. Jadi, kami mengidentifikasi dan menerapkan tindakan nyata di tingkat lokal dengan bekerja sama dengan pembuat keputusan tertinggi kepada pengguna lokal untuk perubahan.

Apa Yang Kami Tawarkan

Kami menawarkan posisi yang sangat menantang dalam lingkungan kerja yang dinamis, antusias dan tim yang memiliki semangat tinggi. Sebagai anggota tim, Anda dapat berkontribusi pada perubahan yang positif. Kami menawarkan posisi penuh waktu (full time). Pemohon yang berhasil akan ditawari kontrak satu tahun dengan kemungkinan perpanjangan.

Tertarik?

©2022 Bentang Kalimantan Tangguh